Sabtu, 16 Januari 2010

Tongkol Goreng Balado

Bookmark and Share

Lagi ingin masak Ikan, kepikiran ingin masak TONGKOL GORENG BALADO..
selain rasanya yang hmmmmm... apalagi dibuat Balado... Yummy..

Ini Nich Resepnya..


BAHAN :
  • 1/2 kg ikan Tongkol
  • 2 bh jeruk nipis
  • MInyak goreng secukupnya

BALADO :
  • 200 gr cabe merah
  • 7 siung bawang merah (1 siung untuk diiris)
  • 1 bh Tomat Merah
  • Garam dan gula secukupnya
(Dihaluskan)



CARA MEMBUAT :
  1. Bersihkan ikan tongkol.. buang sisik, sirip, dan insang.. Potong menjadi beberapa bagian lalu cuci sampai bersih, kemudian beri perasan jeruk nipis. Sisihkan..
  2. Selanjutnya blender/giling sampai halus bumbu balado yang telah disiapkan.
  3. Siapkan wajan - penggorengan, masukkan minyak goreng secukupnya
  4. Goreng ikan tongkol satu persatu lalu sisihkan
  5. Selanjutnya siap wajan penggorengan kembali, Tumis bumbu balado sampai keluar minyak cabenya.
  6. Beri perasan jeruk nipis kedalam tumisan cabe lalu aduk kembali. Setelah matang diamkan sesaat
  7. Kemudian, masukkan ikan yang telah digoreng kedalam cabe/balado tadi. Aduk secara merata hingga keseluruhan ikan
  8. Angkat dan sajikan


Bookmark and Share

Comments :

0 komentar to “Tongkol Goreng Balado”


Posting Komentar